MGMP PAI SMA SMK Negeri / Swasta Kabupaten Lumajang Tahun 2023 di SMA Negeri 1 Jatiroto
SMANJA News – Ketua MGMP Pendidikan Agama Islam, bapak Drs. Habibullah,M.A, Rabu (18/10) secara resmi membuka Musyawarah Guru Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (MGMP PAI) SMA Negeri / Swasta se Kabupaten Lumajang tahun 2023 di SMA Negeri 1 Jatiroto.
Acara dilaksanakan di Ruang Multimedia SMAN 1 Jatiroto (SMANJA) serta dihadiri Kasi PAIS. Depag Kabupaten Lumajang Bapak Samsul Hudi SH, Ma, Pengawas SMA Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang dan MKKS SMA Kabupaten Lumajang bapak Nanang MC Yusuf, S.Pd., M.Si.
Pada kesempatan tersebut Pengawas SMA Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang menyampaikan bawah, memberikan Suport bahwasannya Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Jember Kabupaten Lumajang Perhatian terhadap perkembangan bapak ibu guru yang mengupayakan peningkatan kompetensi selalui wadah MGMP PAI.
Selanjutnya Bapak Nanang mengatakan peningkatan mutu pendidikan terletak pada Rapot mutu pendidikan sekolah semua seluruh Indonesia.
Anggota yang hadir sebanyak 90 Peserta dan SMA, SMK Negeri dan Swasta se Kabupaten Lumajang,
doc. smanja